LAHAT, SL - Lansia di 24 Kecamatan di Kabupaten Lahat mendapatkan door prize dari Ketua TP PKK Lahat, Lidyawati Cik Ujang, S.Hut,MM. Door prize berupa bahan pokok itu diberikan pada perayaan Hari Lanjut Usia ke - 26 tahun 2022, Kamis (28/07/22).
Penyerarah door prize tersebut dimulai dari Kecamatan Jarai. Disini nampak wajah sumringah para lansia menerima door prize yang diserahkan langsung Ketua TP PKK Lahat bersama Wakil Ketua TP PKK Lahat, Hj Sumiyati Haryanto.
Ketua TP PKK Lahat mengharapkan Lansia Sehat Indonesia Kuat, sehingga terwujud lansia yang sejahtera dan Bercahaya.
Pada kesempatan itu Ketua TP PKK Lahat juga menyampaikan, peringatan Hari Lanjut Usia ke-26 ini bertujuan untuk membangun kesadaran generasi muda dalam mempersiapkan periode lanjut usia serta upaya mengajak masyarakat agar lebih memiliki rasa peduli dan menghormati orang yang lebih tua.
"Karena mereka telah melahirkan dan membesarkan kita tanpa kenal lelah dan tanpa pamrih," ujarnya.
Ketua TP PKK juga memberikan apresiasi atas pengabdian Lansia kepada keluarganya dan masyarakat. Dan mungkin saja ada keinginan dari Lansia yang sampai ini belum terwujudkan.
" Silahkan sampaikan kepada kami, nanti kita akan sampaikan kepada Bupati Lahat, mungkin umroh atau ingin berobat gratis. Namun perlu juga saya sampaikan tentu pemerintah akan melihat anggaran yang ada untuk menentukan kuotanya," Jelasnya.
Tentu saja mendapatkan tawaran itu semua Lansia yang hadir menyambut baik program tersebut. Lansia yang hadir berharap keinginan untuk bisa umroh dimasa tuanya dapat terwujud.
" Alhamdulilah, semoga saya yang mendapatkan kesempatan untuk umroh ke tanah suci," ungkap salah seorang Lansia pada kesempatan itu. (Riz)
Posting Komentar