SL - Banyaknya jemaah haji di tanah suci tak jarang membuat sebagian jemaah haji Indonesia kehilangan arah pulang. Namun tak perlu khawatir ada 7 tips agar jamaah haji tidak tersesat saat menjalankan ibadah haji.
Adapun 7 tips itu yang disampaikan Ketua Regu 5 Kloter 13 PLM Lahat, Rudi Darma Setiawan, SE, M.Si adalah selalu membawa identitas, mengenali lokasi hotel, membawa kartu nama hotel, menghindari pergi sendirian, pamit kepada Ketua rombongan, tidak panik saat bingung arah jalan dan terakhir senantiasa berdoa.
" Tips agar tidak tersesat saat ibadah haji memang diperlukan bagi jemaah yang pergi bersama rombongan. Hal ini dikarenakan banyaknya jemaah dan struktur bangunan di Makkah yang memiliki kemiripan sehingga para jamaah mudah tersesat," ungkap Rudi Darma.(Red)
Posting Komentar