Tim Sepak Bola Lahat Gelar Latihan, Siap Berikan Kejutan Di babak Penyisihan


LAHAT,SL - Berada di grup A tak menyurutkan semangat tim sepak bola Kabupaten Lahat terus berlatih. Mereka yakin bisa melewati hadangan tim-tim lain dalam babak penyisihan Porprov Sumsel XIV/ 2023. Sekaligus mendapatkan satu tiket ke babak utama nanti.

"Target kami adalah lolos ke babak penyisihan Porprov Sumsel jadi, kita berikan berikan kejutan. tak ada alasan untuk takut menghadapi lawan-lawan di grup,” tegas Manager Whisky Hardi, Kamis (14/09/23) 

Di babak penyisihan ini, Kabupaten Lahat berada di grup A. Bersama Kabupaten Banyuasin dan Ogan Ilir (OI)

Grup A menempatkan Lahat sebagai tuan rumah. Seluruh pertandingan akan  berlangsung di Standion Gelora Serame Lahat Artinya, bila ingin memenuhi targetnya, harus membawa timnya setidaknya duduk menjadi runner up.

Demi mewujudkan keinginan itu, Whisky Hardi menegaskan telah menambah porsi latihan. “Menjelang pertandingan melawan Banyuasin besok pagi jam 09.00 WIB  kami terus melakukan latihan secara rutin,” tegasnya.

Menurut Whisky Hardi, upaya lolos ke tahap berikutnya memang tak mudah. Namun, meskipun sulit, dia sudah mempersiapkan timnya sejak jauh-jauh hari. Pelatih yang digadang Swita Pata ini memimpin timnya berlatih  nyaris setiap hari tanpa ada jeda maupun libur latihan.

Seperti pagi ini para pemain melakukan latihan di Lapangan PJKA yang berada di Kelurahan Gunung Gajah itu dilakukan untuk mengasah taktik dari para pemain. Setelah itu, para pemain juga melakukan pertandingan internal.

Kalau tidak pagi hari, kita juga berlatih di sore hari di lapangan yang berbeda-beda terus kita Genjot latihan",jelasnya.

Selain latihan secara rutin, Whisky menyebut jika pertandingan uji coba juga sudah dilakukan beberapa minggu yang lalu dengan Provinsi Bengkulu

Sementara itu, pertandingan pertama bagi Kabupaten Lahat akan dimainkan pada 15 September 2023 yaitu melawan Kabupaten Banyuasin pada pukul 09.00 WIB. (Red) 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama

Smartwatchs