Imam Pasli Hadiri Doa Bersama Lintas Agama Wujudkan Pemilu Damai, Hindari Hoaks Pemicu Konflik


LAHAT, SL - Pj Bupati Lahat Imam Pasli menghadiri doa bersama lintas agama demi mewujudkan pemilu damai tahun 2024.Doa bersama ini dimaksudkan agar di dalam pemilu tahun 2024 ini berjalan, aman, damai dan kondusif. 

Acara dilaksanakan di Gedung Kesenian Lahat, yang diikuti Pj.Bupati Lahat Imam Pasli.S.STP. M.Si, Ketua DPRD Lahat yang diwakili, Ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Lahat, Forkopimda, TNI, Polri, Toko Agama, Ketua KPU, Ketua Banwaslu, Kepala OPD, Camat, serta masyarakat Kab.Lahat. Selasa (24/9/2024)

Pemilu damai merupakan indikator dari pemilu demokratis yang harus dilaksanakan secara natural, aktual dan jangan sampai proses politik memecah belah kita semua.

Dalam kesempatan ini, Pj Bupati Lahat berpesan kepada seluruh warga masyarakat Kabupaten Lahat untuk berperan aktif dalam ajakan pemilihan umum yang damai.

"Pilkada pada tanggal 27 November 2024 nanti membutuhkan sinergisitas antara pemerintah dan unsur terkait lainnya, meskipun nanti ada perbedaan, tetapi kesatuan dan persatuan harus tetap terjaga dan jangan sampai ada yang terprovokasi oleh perbuatan atau informasi hoaks yang dapat memicu terjadinya konflik yang tidak diinginkan."ujarnya.(Red) 


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama

Smartwatchs