Siswa - Siswi SD Negeri 1 Kecamatan Pagar Gunung Lahat Terima Bantuan Seragam Sekolah


LAHAT, SL - Guna meringankan beban siswa kurang mampu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat melalui Disdikbud Lahat memberikan bantuan seragam sekolah.

Bantuan berupa seragam sekolah ini diterima pihak sekolah SD Negeri 1, Kecamatan Pagun yang langsung disalurkan kepada siswa - siswi penerima.

Kepsek SD Negeri 1, Kecamatan Lagunya, Haruan Efendi mengatakan, pembagian seragam sekolah secara gratis kepada siswa untuk tingkat SD tersebut menjadi program berkelanjutan setiap tahunnya.

Harapannya, dengan program tersebut akan menambah semangat siswa belajar siswa dan juga membantu masyarakat.  

" Ini merupakan komitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan dengan melakukan program-program yang dapat membantu peningkatan semangat belajar generasi muda," ungkapnya, Rabu (25/09/24).


"



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama

Smartwatchs